Sabtu, 27 April 2013

Resep Sup Alpukat

Kita tahu bahwa Alpukat adalah buah yang enak dan juga mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan, diantaranya yaitu dapat mengurangi resiko terkena stroke, dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah, baik untuk kesehatan kulit, dan juga beberapa manfaat lainnya. Anda mungkin bosan mengkonsumsi Alpukat ini dengan cara di jus ataupun langsung dimakan, oleh karena itu saya mempunyai resep yg simpel untuk membuat “Sup Alpukat” yang segar dan dapat dibuat dengan mudah tanpa bahan-bahan yang sulit didapatkan.

Bahan-bahan yang harus disiapkan yaitu :
  • Buah Alpukat secukupnya. 
  • Sendok 
  • Mangkuk 
  • Es batu secukupnya 
  • Susu kental putih/coklat (tergantung selera) 
  • Air es secukupnya 
Cara membuatnya :
  • Pertama kita belah buah Alpukatnya, lalu kita kerik perlahan tipis-tipis dengan menggunakan sendok. 
  • Tempatkan Alpukat yang sudah dikerik tadi di mangkuk. 
  • Lalu campurkan Alpukat tadi dengan susu kental. 
  • Tambahkan air es dan es batu secukupnya, lalu aduk sampai merata. 
  • ”Sup Alpukat” sudah siap dihidangkan. 

Mudah bukan ? Selamat mencoba !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar